Buah Mentimun - Kesehatan dan kebugaran wajah merupakan hal
yang sangat penting untuk penampilan seseorang, tentu saja semua orang
menginginkan memiliki wajah yang bersih dan sehat sehingga mereka rela
mengeluarkan waktu dan uang untuk perawatan wajahnya. Salah satu cara perawatan
wajah yang murah tetapi sangat manjur adalah perawatan dengan mengunakan bahan
alami, banyak sekali bahan-bahan alami yang digunakan masyarakat untuk
perawatan wajah seperti mentimun, jeruk nipis, lidah buaya, susu dll.
Nah untuk kesempatan kali ini TS akan mengulas tentang
perwatan wajah menggunakan bahan alami yaitu dengan buah mentimun. Buah yang
biasanya digunakan sebagai lalapan serta mudah untuk didapatkan di pasar ini
memang tidak asing digunakan untuk perawatan kulit dengan cara alami. Sifat dari buah mentimun yaitu dapat membuat kulit
lebih segar, bersih dan menutup pori-pori wajah yang terbuka
Untuk anda yang merasa tidak cocok dengan kosmetik pabrikan
yang notabene banyak mengandung bahan kimia yang malah dapat merusak wajah, mungkin dengan buah mentimun dapat anda
gunakan sebagai bahan perawatan alami untuk wajah anda. Mentimun adalah bahan
alami yang memiliki sifat diuretic, efek pendingin serta pembersih yang
bermanfaat bagi kulit. Kandungan air yang tinggi, vitamin A, B, dan C, serta mineral, seperti magnesium, kalium,
mangan, dan silica, membuat mentimun menjadi bagian penting dalam perawatan
kulit. Masker wajah yang mengandung sari mentimun digunakan untuk mengencangkan
kulit. Asam askorbat dan asam caffeic yang hadir dalam mentimun dapat
menurunkan tingkat retensi air, yang pada gilirannya mengurangi pembengkakan di
sekitar mata. *Wikipedia.
Pemanfaatan mentimun untuk bahan alami perawatan wajah yang paling mudah adalah
dengan menggunakannya sebagai masker . Untuk caranya sendiri tidaklah begitu
sulit, dan berikut TS berikan ulasannya :
- Siapkan satu sampai dua buah mentimun yang masih segar (semakin
segar kandungan air semakin banyak)
- Kemudian cuci bersih dengan air bersih
- Parut kemudian letakkan parutan diwajah sebagai masker
- Tunggu mentimun kering kira-kira 20 menit
- Kemudian cuci wajah anda dengan menggunakan air dingin
- Kemudian lap wajah anda secara pelan-pelan dengan kain
halus.
Demikian semoga bermanfaat :-)
sumber feferensi :
id.wikipedia.com
http://trik-tips-sehat.blogspot.com/2013/09/cara-werawat-wajah-dengan-mentimun.html
sumber gambar :
www.google.com
Judul : Mentimun untuk Kesehatan Wajah
Deskripsi : Buah Mentimun - Kesehatan dan kebugaran wajah merupakan hal yang sangat penting untuk penampilan seseorang, tentu saja semua orang meng...